Sayangnya, ini baru terjadi di kota-kota di Amerika Serikat (AS). ecoATM, demikian sebutan untuk mesin itu tengah diujicoba di beberapa lokasi di AS. Mesin 'hijau' ini baru saja memenangkan investasi dan penghargaan dari lembaga peduli lingkungan Coinstar dan National Science Foundation, untuk dikembangkan lebih luas.
Memiliki bentuk dan cara kerja menyerupai mesin ATM, ecoATM mengumpulkan ponsel dan gadget bekas lainnya, kemudian mengecek kondisi barang tersebut ketika dimasukkan ke mesin dan membayarkan sejumlah uang pada si pemilik barang. Demikian keterangan yang dikutip detikINET dari TG Daily, Kamis (24/2/2011).
"Sistem ecoATM mempelajari dan mengidentifikasi ribuan model ponsel dan gadget lain dengan tepat," ujar Tom Tullie selaku CEO ecoATM, perusahaan yang berpusat di San Diego, California, AS sekaligus pengembang mesin ramah lingkungan ini.
ecoATM juga menganalisa kerusakan yang terjadi pada ponsel, kemudian menawarkan harga yang sesuai untuk menebusnya secara tunai maupun ditransfer ke rekening bank. Sejauh ini, selama masa percoban ecoATM sudah berhasil mengumpulkan sekitar sepuluh ribu gadget bekas.
Wah, kalau seperti ini, semua orang pasti tertarik mendaur ulang ponsel mereka. ( rns / wsh )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar