Dikembangkan oleh Panoramic, moTweets sebelumnya merupakan aplikasi client Twitter yang cukup populer di Windows Mobile. Kini Panoramic membawanya ke level Windows Phone 7.
Pada dasarnya aplikasi ini memiliki dua versi: gratis dan berbayar. Pengguna diharuskan membayar USD 0,99 jika ingin menikmati moTweets tanpa gangguan iklan. Sementara jika ingin aplikasi versi gratis, kita harus merelakan kegiatan 'kicauan' di Twitter diganggu iklan-iklan yang berjalan lalu lalang.
Aplikasi versi gratis moTweets sempat dijajal detikINET kali ini. Layaknya versi Windows Mobile, dengan dominasi warna hitam dan abu-abu UI client Twitter ini pas di mata. Pengguna pun bisa mencari pengguna Twitter terdekat di sekitar mereka.
Sayangnya aplikasi ini tergolong lambat dan tidak responsif. Saat digunakan untuk menggeser-geser timeline, terdapat beberapa gerakan patah-patah. Semoga Panoramic segera memperbaikinya setelah itu. Namun aplikasi ini cukup layak untuk diunduh.
Aplikasi moTweets ini telah dicoba detikINET menggunakan ponsel HTC HD7, dengan sistem operasi Windows Phone 7
( fw / fyk )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar