Paten Tablet Nokia (cnet)
Jakarta - Nokia diyakini juga akan masuk ke arena tablet. Namun hal ini bisa jadi akan dilakukan tanpa Microsoft, rekanannya untuk smartphone.
Demikian kabar yang dikutip detikINET dari Reuters, Selasa (22/3/2011). Kabar ini datang dari sumber-sumber dekat Nokia yang tak disebutkan namanya.
Nokia disebutkan masih mempertimbangkan sistem operasdi apa yang akan digunakan pada tablet mereka. Termasuk, apakah akan menggunakan MeeGo.
MeeGo adalah platform yang dikembangkan Nokia bersama dengan Intel. Ini merupakan penerus dari proyek Maemo, sebuah platform berbasis Linux yang dikembangkan Nokia.
Perusahaan asal Finlandia itu nampak berhati-hati memasuki pasar tablet. Apalagi pesaingnya, seperti Samsung, Motorola atau HTC, sudah asyik bermain di sana.
Di sisi lain, Microsoft sebenarnya sedang menyiapkan platform mereka untuk tablet. Namun hal ini baru akan muncul pada versi Windows berikutnya yang saat ini masih dirujuk sebagai Windows 8.
Nokia dan Microsoft saat ini menjalin rekanan untuk ponsel cerdas berbasis Windows Phone 7. Platform tersebut memang tidak dirancang Microsoft untuk digunakan pada tablet.
( wsh / wsh )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar